Multinewsmagazine.com – Sejak terpilih menjadi Ketua Kelompok Masyarakat (PokMas) 1 dan 2 Kelurahan Jatijajar pada bulan September lalu, Achmad Mauludin dan Fitra Herdianto bahu membahu melaksanakan tugas dan fungsi PokMas.
Achmad Mauludin sebagai Ketua PokMas Jatijajar Juara mengerjakan pembuatan 22 septic tank, sedangkan Fitra Herdianto sebagai Ketua PokMas Jatijajar Terdepan mengerjakan pembangunan 4 pos RW.
“Sejak kami terpilih menjadi Ketua PokMas Kelurahan Jatijajar bulan September lalu sampai menjelang akhir tahun ini, total sudah 22 septic tank dan 4 pos RW yang sudah kami berdua buat,” ujar Achmad Mauludin saat dikunjung tim media di kantor Kurahan Jatijajar pada Kamis (29/12/2022) kemaren.
Achmad Mauludin lebih lanjut menjelaskan bahwa pembuatan 22 septic tank untuk beberapa titik wilayah, seperti wilayah RW 01 satu titik lokasi, RW 03 ada 3 titik lokasi, RW 04 ada 2 titik lokasi, RW 05 ada 5 titik lokasi, RW 07 ada 10 titik lokasi, dan wilayah RW 09 ada 1 titik lokasi.
Dikesempatan yang sama Fitra Herdianto ikut menjelaskan pula terkait pembangunan 4 pos RW yang berada di wilayah RW 1, 7, 9, dan 11.
Achmad Mauludin yang juga menjabat sebagai Ketua RW 01 menambahkan bahwa untuk anggaran biaya pembuatan 22 septic tank sebesar Rp 263 juta dengan pergeseran anggaran menjadi Rp 258 juta. Sedangkan untuk anggaran biaya pembuatan 4 pos RW sebesar Rp 200 juta dengan pergeseran anggaran menjadi Rp 194, 065.000.
“Saya selaku Ketua PokMas 1 dan Fitra Herdian selaku Ketua PokMas 2 Kelurahan Jatijajar mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Depok atas adanya program Kerja Swakelola yang telah memberi banyak manfaat untuk warga masyarakat Kelurahan Jatijajar. Untuk itu kami berdua berharap bisa bersinergi dengan para dinas yang ada di Pemkot Depok,” pungkas Achmad Mauludin yang didampingi Fitra Herdian dan jajaran pengurus PokMas Kelurahan Jatijajar.