Bacaleg Unggulan PKS, Dr. H. Bambang Sutopo : Saya Berharap Ajang Pileg 2024 Merupakan Ajang Adu Gagasan dan Ide Menuju Depok yang Lebih Baik Lagi Kedepannya

Bacaleg Unggulan PKS, Dr. H. Bambang Sutopo : Saya Berharap Ajang Pileg 2024 Merupakan Ajang Adu Gagasan dan Ide Menuju Depok yang Lebih Baik Lagi Kedepannya

Multinewsmagazine.com – Kembalinya sosok Dr. H. Bambang Sutopo ke kancah perpolitikan di Kota Depok saat ini menjadi tanda tanya besar bagi banyak kalangan, dan menimbulkan munculnya banyak asumsi yang beredar.

H. Bambang Sutopo akhirnya menjawab rasa penasaran banyak kalangan tersebut dengan mengatakan bahwa Konsep sami’na wa aṭo’na yaitu mendengarkan perintah serta mematuhinya bukanlah hal yang asing dalam kehidupan masyarakat muslim, begitupun bagi dirinya yang merupakan ‘orang lama’ PKS yang sudah lama malang melintang di dunia perpolitikan Kota Depok dan nasional mendapat perintah untuk kembali berlaga di ajang Pileg Kota Depok 2024.

“Konsep sami’na wa aṭo’na yaitu mendengarkan perintah serta mematuhinya bukanlah hal yang asing dalam kehidupan masyarakat muslim, begitupun di PKS. Saya selaku ‘orang lama’ di PKS mendapat arahan untuk berkiprah kembali di dunia perpoltikan Kota Depok untuk berlaga di ajang Pileg Kota Depok 2024 bersama para bacaleg PKS lainnya untuk mendapatkan 24 kursi di DPRD Kota Depok,” ucap H. Bambang Sutopo saat ditemui beberapa awak media, Senin (22/5/2023).

Lebih lanjut H. Bambang Sutopo mengatakan dirinya optimis akan mendapat 10.000 suara dengan dibantu sang istri tercinta, H. Agustin Kurniawaty yang merupakan mantan Caleg periode lalu.

“Saya yakin dan percaya bahwa masyarakat masih lebih melihat figur seorang caleg ketimbang melihat parpol dalam menentukan pilihan politiknya. Saya optimis akan mendapat 10.000 suara dengan dibantu istri tercinta, H. Agustin Kurniawaty yang merupakan mantan Caleg periode lalu. Dan masyarakat bisa melihat rekam jejak saya di dunia perpolitikan Kota Depok, Jawa Tengah dan nasional,” ujar H. Bambang Sutopo.

Pria dengan segudang prestasi dan jam terbang berkarirnya di dunia poltik ini berharap masyarakat di dapil Cilodong-Tapos masih percaya PKS mampu memimpin Kota Depok menjadi lebih baik lagi kedepannya. Di dapil Cilodong – Tapos ada 5 hal yang akan dibenahi, masalah sampah, pendidikan, lapangan kerja, kriminalitas, dan kemacetan.

“Saya berharap masyarakat di dapil Cilodong-Tapos masih percaya PKS mampu memimpin Kota Depok. Dan saya berharap pula ajang Pileg 2024 merupakan ajang adu gagasan dan ide menuju Depok yang lebih baik lagi Kedepannya,” pungkas H. Bambang Sutopo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *