Multinewsmagazine.com – Presiden Prabowo Subianto menggelar silaturahmi dengan tokoh lintas agama, pimpinan partai politik, pimpinan serikat buruh, dan organisasi kepemudaan lintas iman di Istana Negara, Jakarta, pada Senin (1/9/2025).
Dalam dialog yang berlangsung cukup lama tersebut, Presiden Prabowo memberi kesempatan secara langsung kepada para tokoh yang hadir untuk menyampaikan pandangan dan aspirasi mereka terkait isu-isu nasional maupun global.
