Multinewsmagazine.com (22/7/2020) – Berlokasi di Garden Kafe Hotel Bumi Wiyata, Komunitas Depok Media Center menggelar kegiatan acara DMC Bincang Bersama Bacalon Wakil Wali Kota Depok, Afifah Alia.
Dengan mengantongi Surat Rekomend dari DPP PDIP,
Afifah Alia yang merupakan wanita pertama yang maju di ajang Pilkada Kota Depok
dengan percaya diri mantap melangkahkan kakinya untuk ikut dalam kompetisi ajang Pilkada Kota Depok.
Afifah yang sudah berdomisi di Kota Depok selama 20 tahun berharap warga masyarakat Kota Depok memilih dirinya dan Pradi Supriatna bila ingin adanya perubahan yang lebih baik bagi Kota Depok. Dan dirinya akan menjadikan Kota Depok menjadi Kota yang Modern dan Berbudaya.
Afifah mengatakan, “rezim yang selama 15 tahun tanpa adanya pembangunan ini harus segera diakhiri,” ujarnya.
Dari beberap konsep program yang ditawarkannya, terlihat Afifah memprioritaskan pembenahan di bidang pendidikan dan kesehatan.
Dalam bidang kesehatan, selama kurun waktu yang lama, Depok hanya punya satu RSUD, dan itu pun dibangun pada masa pemerintahan Badru Kamal, bukan pada masa pemerintahan yang sekarang.
Dan dalam bidang pendidika n, Afifah merasa prihatin dengan masih kurangnnya jumlah gedung sekolah SMA di Kota Depok yang hanya ada 17 sekolah. Hal ini menjadi kendala para siswa lulusan SMP, yang banyak terpaksa harus bersekolah di luar wilayah Depok.
Dan bila dirinya akan menduduki kursi jabatan Wakil Wali Kota Depok, dirinya akan menggratiskan biaya berobat bagi warga yang tidak mampu. (Erna Multiningsih)