Multinewsmagazine.com – Bertempat di kediaman Erna Multiningsih di wilayah Sawangan, MT Qurrota A’yun menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Milad ke-54 Kyai Waluyo pada Sabtu (21/9/2024).
Tampak hadir beberapa tamu undangan seperti Pembina SWI Kota Depok Herry Budiman, Ketua Majelis Taklim Mushola Irsyadul I’bad Putri Mutiara Pical, dan beberapa warga setempat.
Dalam kata sambutannya, Erna Multiningsih selaku Ketua MT Qurrota A’yun yang didampingi oleh Yenny Idriyani selaku Sekretaris berharap kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat memperkuat kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW.
“Semoga acara ini dapat memperkuat kecintaan kita kepada Rasulullah SAW dan meningkatkan semangat kita dalam meneladani akhlak beliau. Mari kita jadikan momentum Maulid Nabi Muhammad SAW ini sebagai cerminan untuk kita dalam meneladani akhlak yang dimiliki oleh Nabi Muhammad SAW dan juga untuk meningkatkan ketaatan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan juga untuk menambahkan rasa cinta kita kepada Nabi besar kita yakni Muhammad SAW,” harap Erna Multiningsih dalam kata sambutannya, Sabtu (21/9/2024).
Senada dengan Ketua MT Qurrota A’yun, Ustad Syahruddin El Fikri dalam salah satu isi ceramahnya mengajak para jamaah untuk terus memupuk semangat cinta kepada Rasulullah SAW dengan memperbanyak membaca shalawat dan mengutip salah satu hadits Nabi Saw, Ust Syahruddin menyampaikan tentang keutamaan shalawat.
“Rasulullah Saw bersabda: “Siapa yang bersholawat kepadaku sebanyak satu kali, maka Allah SWT akan membalas sholawat untuknya sebanyak 10 kali,” ujarnya. Karena itu, ia mengajak jamaah setidaknya dalam satu hari minimal bersholawat sebanyak 70-100 kali,” ujar Ustad Syahruddin.
Ustad Syahruddin juga mengatakan bahwa dengan banyak membaca sholawat, merupakan salah satu bukti cinta kepada Rasulullah SAW.
“Orang yang jatuh cinta, maka dia akan sering menyebut namanya. Begitu juga, dengan membaca Sholawat Nabi maka akan mendapatkan banyak manfaatnya,” ujarnya.
Gelaran acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan Milad ke-54 ditutup dengan tausiah singkat dan terapy dzikir oleh Kyai Waluyo SHi, MH. Dalam tausiahnya beliau mengajak jamaah untuk memperbanyak zikir kepada Allah untuk memperoleh ketenangan hati. Pasalnya, semua penyakit bersumber juga dari pikiran dan hati.
“Dengan ketenangan hati dan kejernihan pikiran akan mendapatkan kesehatan jasmani rohani. Salah satunya, zikir bisa mendekatkan diri kepada Allah SWT. Harapannya bisa mendapatkan kebahagiaan dunia akhirat,” tutupnya.