Wali Kota Depok Apresiasi Kinerja PD dan Instansi Terkait Dalam Penanganan Banjir Di Perumahan Pondok Tirta Mandala

Wali Kota Depok Apresiasi Kinerja PD dan Instansi Terkait Dalam Penanganan Banjir Di Perumahan Pondok Tirta Mandala


Multi News Magazine & Online (16/2/2020) Curah hujan yang cukup tinggi dan ambrolnya turap tembok milik warga yang puing-puingnya menutupi aliran air di badan kali Jantung menyebabkan banjir setinggi 50 cm di wilayah Rt 04/018 di Perumahan Pondok Tirta Mandala, Kel. Suka Maju, Cilodong pada sabtu kemaren (15/2/2020).
Pihak DPUPR melalui bidang Sumber Daya Air (SDA) telah mengerahkan 20 orang anggota tim DPUPR untuk membantu anggota dari Polsek, Polres, Koramil, PMI, Tagana dan warga sekitar dengan menurunkan alat-alat berat untuk membersihkan puing-puing atau material longsor di dasar Kali Jantung.
Ketika mengecek mengecek langsung ke lokasi dan melihat kondisi turap yang longsor menutup Kali Jantung di Perumahan Pondok Tirta Mandala, Wali Kota Depok Mohammad Idris didampingi Kepala Dinas PUPR Dadan Rustandi dan Kasi Operasi dan Pemeliharaan Bidang Sumber Daya Air (SDA) Kota Depok Bahtiar Ardiansyah, meminta dinas-dinas terkait untuk bersama-sama melakukan penanganan secara bersama-sama, dan atas nama Pemerintah Kota Depok dirinya sangat mengapresiasi kinerja Perangkat Daerah (PD) dan instansi terkait dalam melakukan penanganan banjir di Perumaha Pondok Tirta Mandala. “Terima kasih atas gerak cepat pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Polsek, Koramil, Tim Damkar serta warga dalam melakukan penanganan banjir di Perumahan Pondok Tirta Mandala,” ujarnya.
Curah hujan yang tinggi banyak memberikan manfaat dan hikmah. Namun, perlu juga diperhatikan terkait pembangunan turap tebing dan turap sungai agar sesuai dengan ketentuan dan proses perijinan. “Masalah jebolnya turap milik warga hingga menutup badab Kali Jantung tidak lepas dari persoalan perbatasan wilayah dan penanganannya harus dilakukan secara kolaboratif dan komprehensif dan tidak parsial,” tambahnya.
Setu Bahar (batas Depok-Cibinong, Bogor) sebagai muara hulu dari Kali Jantung dan Setu Pengarengan Depok sebagai muara hilir dari Kali Jantung yang melintasi Perumahan Tirta Mandala Sukamaju ini sudah seharusnya bisa diselesaikan secara tuntas. (Erna Multiningsih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *